The Hunger Games Mockingjay Pin

Selasa, 16 April 2013

Analisis dan Komparasi Web Menggunakan Parameter Inbound Link

Pada kali ini saya akan menganalisa, dan melakukan perbandingan Inbound Link pada ke 2 website melalui parameter Statsie(Website Statistic and Analysis). Sebelum saya membahas, menganalisa, dan melakukan perbandingan. saya akan lebih dahulu menjelaskan tentang "Inbound Link".

Apa itu "Inbound Link"? Inbound Link adalah Link atau Hyperlink yang akan membawa kita masuk kedalam sebuah Website/Blog tertentu yang berasal dari situs eksternal lainnya. Jika suatu Website/Blog memiliki Inbound Link yang luas, hal itu akan menguntungkan Website/Blog tersebut. Karena akan memperbanyak probabilitas/kemungkinan Informasi, Artikel ataupun Posting  dibaca dan dikunjungi oleh orang lain, serta akan mendongkrak peringkat Website/Blog tersebut pada Pagerank Google. Agar selalu menjadi yang teratas dalam Search Engine Google.

Dari penjelasan diatas, saya akan mencoba untuk menganalisa studi kasus pada Inbound Link. sebagai contoh saya akan menganalisa dan membandingkan sebuah sub website yang terdapat di kampus saya yaitu: ps-mikam.gunadarma.ac.id dan pusatstudi.gunadarma.ac.id.